MLM… waaaahh.. gw dari dulu males dengan yang namanya MLM dan segala kerabatnya.. MLM…….. augkhhh… dengernya aja bisa bikin perut mual, mimisan dan kalo bisa muntah dulu deh…
Begitulah jika kita menyebutkan dua huruf “M” dan satu huruf “L” tersebut. Rangkaian huruf yang bisa dibilang keramat atau seperti monster penghisap darah. Ketika mendengar kata-kata MLM mereka akan merasakan alergi. Padahal jika mereka ditanya apa itu MLM, mereka tidak bisa menjawab. Paling banter jawaban mereka adalah standart jawaban orang pada umumnya.
Mereka menganggap bahwa jika ada satu orang sukses di bisnis MLM pasti ada seratus orang yang duitnya lari ke satu orang tersebut. Bisakah seratus orang tersebut dibilang sukses? Bisa dengan cara mencari seratus korban lagi.
Tapi apakah benar MLM itu sebuah Bisnis yang selalu menguntungkan orang-orang yang diatas (Upline) dan menjadikan orang yang dibawah (Downline) sebagai “sapi perahan”? apakah benar MLM itu hanya money Game? Apakah bonus yang didapat adalah dari hasil merekrut orang lain untuk bergabung?
Bila kita berangkat dari kasus, seperti kasus Triliunan Rupiah Ditelan Money Game di Medan. Kita bisa melihat bahwa bisnis yang mereka jalankan adalah skema piramida atau money game. Bisnis ini jelas-jelas merugikan orang yang paling akhir bergabung. Karena menjadikan pertambahan pembayaran keanggotan sebagai tujuan bisnisnya, bukan pada penjualan produk.
Dari kasus diatas banyak orang yang dirugikan, banyak orang yang uangnya tidak kembali. Uang berjuta-juta rupiah yang di setorkan dalam usaha sistem piramid itu amblas begitu saja. Sehingga muncul anggapan di masyarakat bahhwa semua Multi Level Marketing itu adalah sama. Mereka yang pernah mengalami baik langsung maupun tidak langsung rata-rata merasakan trauma dengan bisnis semacam ini.
Maka dikemudian hari mereka akan mengatakan bahwa bisnis multi level marketing adalah bisnis yang menguntungkan orang-orang yang berada di atas (Upline) dan menjadikan orang-orang yang dibawah (Downline) sebagai “sapi perahan”.
Mereka mengatakan seperti itu karena mereka korban dari sistem piramid. Sehingga agar kejadian yang serupa tidak menimpa orang-orang mereka cintai, mereka akan memperingatkan kepada siapa saja agar jangan sekali-kali mengikuti bisnis MLM jika tak ingin mengalami kejadian seperti yang mereka alami.
Tak heran jika sekarang kita bertanya tentang MLM kepada orang-orang dari yang muda (abege) sampai yang tua, mereka akan menilai hal yang negatif terhadap bisnis Multilevel Marketing. Wajar bagi mereka yang mengatakan seperti itu karena mungkin mereka belum mengetahui hakikat bisnis MLM itu sendiri.
Agar kita tidak salah kaprah tentang The Real Bisnis MLM, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk menilai perusahan Multi Level Marketing yang benar-benar murni MLM atau hanya Money Game berkedok MLM. Diantaranya adalah bonus yang di berikan kepada distributor bukan dari hasil perekrutan yang dilakukan.
Perusahaan memberikan komisi dari total keuntungan penjualan, bukan dari hasil perekrutan yang dilakukan oleh distributor. Perusahaan Multi Level Marketing yang sudah cukup terkenal karena latar belakangnya yang kuat dan etika kerja yang baik, tidak akan membayarkan komisi berdasarkan perekrutan yang dilakukan oleh distributor karena itu adalah bentuk piramida yang ilegal dan dilarang.
Perusahaan Multi Level Marketing yang mampu beroperasi 5 tahun dinilai realatif stabil. Memang tidak pernah ada jaminan perusahaan Multi Level Marketing beroperasi mampu bertahan seterusnya. Tetapi, perusahaan Multi Level yang mampu melampaui 5 tahun tentu didukung dengan modal yang cukup besar untuk mendukung pertumbuhan, memastikan peningkatan kualitas produk, maupun sarana pelatihan, dan lain sebagainya.
Distributor juga harus memperhatikan siapa yang bertanggung jawab terhadap perusahaan? Bagaimana latar belakangnya? Apakah pengetahuan dan pengalaman pemimpin di dunia bisnis jaringan itu dapat dijadikan referensi tersendiri untuk menciptakan era keemasan perusahaan? Distributor berhak mengetahui secara pasti tentang informasi tersebut dengan mudah. Jika hal itu sulit ditemukan jawabannya, lebih baik tidak memilih perusahaan tersebut.
Dan yang tidak kalah penting adalah perusahaan Multi Level Marketing itu terdaftar di APLI (Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia ).
APLI adalah lembaga yang menaungi perusahaan-perusahaan yang bergerak dalam industri penjualan langsung di Indonesia . Sebagai organisasi yang berdiri dan bekerja atas kesepakatan bersama para anggotanya, APLI merumuskan Kode Etik yang mengatur para anggotanya agar terjadi persaingan yang sehat sekaligus kerjasama untuk menanggulangi persoalan bersama.
Demikian hal yang perlu kita diperhatikan tentang Bisnis Multi Level Marketing. Agar tidak terjadi salah kaprah menilai mana yang MLM dan mana yang Money Game.
Archive
-
▼
2012
(40)
-
▼
Mei
(40)
- Cara Menampilkan Kotak Komentar Di Bawah Postingan
- Cara Pasang Read More Animasi
- Pasang Emoticon di Kotak Komentar(Versi Baru)
- Tips Usil Mengacaukan Mouse
- Kode Warna HTML terbaru (UP DATE)
- Cara Membuat Stripe Bar Blogger
- Cara Merubah Domain Blogspot menjadi .CO.CC
- Pasang Emoticon KASKUS di Kotak Komentar
- Cara Pasang Tombol Share ke Social Bookmarking
- Trik/Cara Cepat Daftar Google Adsense
- Trik Tingkatkan Penghasilan Google Adsense
- Cara Mudah Mengganti Favicon Blogger Tanpa Mengedi...
- Cara Menentukan Masa Subur Wanita
- The file extension on Computer
- Apa itu Paypal ?
- Memasang Kode Google Adsense di Blogspot
- Tip Mempercepat Internet Explorer (IE)
- Teks Terjemahan Bahasa pada Video YouTube
- Use The Keyless Lock For Your Safety
- Cara Daftar Paypal Dan Cara Verifikasi dengan VCC
- Memahami Pengertian Bisnis MLM (Multi Level Market...
- Video dan Gambar Hantu Michael Jackson, Ghost Vide...
- Cara Setting Modem HP untuk Internet
- Cara Download Video dari Youtube, Tip menyimpan ga...
- How To add a Donation Button of Paypal in the Web
- Cara Blokir Pengunjung Berdasarkan Asal Negara Ter...
- Keuntungan Mengganti Domain Blogger
- Cara Mudah Menghilangkan Jerawat Pada Foto Tanpa P...
- Pulsa Murah Cocok Buat Bisnis
- Download Gratis 3DP Chip Terbaru (Software pencari...
- Cara Mudah Melariskan Barang Dagangan (Bekas/Baru)
- Jam Tangan Unik Yang Lagi Booming Di Eropa
- Bagaimana Memperoleh Kepercayaan Bank
- Cara Mudah Jalan-jalan Gratis ke Italia
- Persiapan Memulai Rekaman Profesional
- Cara Mudah Mengonlinekan Usaha Kamu ke Internet
- Bocoran Kunci Jawaban UN SMA 2012
- Cara Menggabungkan Subtitle Dengan Film
- Cara Dapetin Tiket Gratis Konser L Arc en Ciel 2 M...
- Lowongan Pegawai Kereta Api Tahun 2012
-
▼
Mei
(40)
Statistic User
Sabtu, 05 Mei 2012
Mengenai Saya
Pencarian
Postingan Populer
-
Sesekali bolehlah kita berbuat iseng pada orang lain (asal tidak keterlaluan lho). Anda dapat mencoba tips berikut untuk mengacaukan mouse ...
-
Jam tangan bisa mencerminkan style seseorang. Meskipun jam tangan selalu berubah modelnya dari masa ke masa, hal itu tidaklah menjadi masa...
-
Di zaman yang serba online ini kita banyak sekali diuntungkan. Karena semuanya jadi serba otomatis , praktis dan tidak ribet. Contohnya dal...
-
Banyak orang berseloroh kalau tidak ada yang bisa didapat secara gratis di dunia ini, kencing aja bayar, nahlo, namun anax kolonx menyangk...
-
PayPal adalah "jasa penengah atau broker" paling populer di dunia saat ini untuk transaksi online. Dahulu Moneygrams dan wire tran...
-
Kamu dan band sudah memiliki segudang lagu yang siap untuk mengalahkan single hits yang ada di televisi dan radio yang sekarang ini banyak d...
-
Do you would like to know how to add a donation button of Paypal ? Below the sample of Donation Button : Here's how to add a Donation bu...
-
At these time we must more careful to anyone and anything. Crimes are everywhere. In our office, in our school, in the streets, even in our ...
-
Pasar selalu dibutuhkan di setiap kehidupan, baik dari zaman purba dulu sampe zaman modern seperti sekarang ini, karena pasar memang meru...
-
Untuk download video dari YouTube (tanpa software), cara yg biasanya kugunakan adalah melalui KeepVid, caranya sbb: 1. Buka http://www.keepv...